Skip to main content

Tribratanews.polri.go.id, Masyarakat yang datang ke Polres Lampung Tengah mendapatkan pengukuran suhu tubuh dengan alat termomoter infrared oleh petugas kesehatan Poliklinik Polres Lampung Tengah untuk mencegah Covid 19 Virus Corona, Kamis (19/03/2020).

Menurut Ps Paur Poliklinik Kesehatan Polres Lampung Tengah Diah Luhmana Sari, A.Md. Keb mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma, S.Ik, M,Si, bahwa kegiatan ini sesuai dengan Anjuran Pemerintah dengan merebaknya virus corona diberbagai belahan dunia termasuk di Indonesia.

Maka Petugas kesehatan didamping oleh Kasi Propam Ipda Hairil Rizal, SH memberikan pelayanan kepada masyarakat yang datang untuk mengurus perpanjang SIM, Membuat SKCK, membuat Laporan atau keperluan diukur suhu tubunya di depan penjagaan dengan alat termomoter infrared.

Lebih lanjut mengukur suhu tubuh datang dengan menggunakan alat termomoter infrared, apabila ditemukan suhu yubuh yang tinggi 37,5 C, orang tersebut diarahkan ke Rumah Sakit untuk diambil tindakan medis namun saat ini belum ditemukan suhu tubuh yang melebih angka tersebut, kata Diah.

Pemeriksaan di lanjutkan diruang tahanan Polres Lampung Tengah serta di lakukan penyemprotan disinfektan dan berpesan kepada tahanan Polres Lampung Tengah upayakan hidup sehat, berolahraga serta berdo,a agar terhidar dari Covid-19 atau Virus corona, pungkasnya.

HUMAS POLRES LAMPUNG TENGAH

Author HUMAS POLRES LAMPUNG TENGAH

More posts by HUMAS POLRES LAMPUNG TENGAH